1.
Apa yang anda ketahui tentang
a. Ilmu Pengetahuan
b. Teknologi
c. Kaitan Ilmu Pengetahuan & Teknologi
2.
Jelaskan tentang fenomena teknologi pada masyarakat sesuai teori Sastrapratedja
(1980)
a. Rasionalitas
b. Artifisialitas
c. Otomatisme
d. Monisme
e. Universalisme
f. Otonomi
Jawaban
1.
a. Ilmu Pengetahuan
Pengertian Ilmu
adalah seluruh usaha sadar untuk menyelidiki, menemukan dan meningkatkan
pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan alam manusia. Sedangkan
Pengertian Pengetahuan adalah
informasi yang telah diproses dan diorganisasikan untuk memperoleh pemahaman,
pembelajaran dan pengalaman yang terakumulasi sehingga bisa diaplikasikan ke
dalam masalah/proses bisnis tertentu.
Lalu
Pengertian Ilmu Pengetahuan adalah suatu
sistem berbagai pengetahuan yang didapatkan dari hasil pemeriksaan-pemeriksaan
yang dilakukan secara teliti dengan menggunakan metode-metode tertentu. Secara
etimologi, ilmu berasal dari bahasa arab dari kata ilm yang berarti memahami, mengerti, atau
mengetahuai. Jadi dapat artikan bahwa ilmu pengethuan adalah memahami suatu
pengetahuan.
b.
Teknologi
Teknologi adalah sebuah pengetahuan
yang ditujukan untuk menciptakan alat, tindakan pengolahan dan ekstraksi benda.
Istilah "teknologi" telah dikenal secara luas dan setiap orang
memiliki cara mereka sendiri memahami pengertian teknologi. Teknologi digunakan
untuk menyelesaikan berbagai permasalahan dalam kehidupan kita sehari-hari,
secara singkat; kita bisa menggambarkan teknologi sebagai produk, proses, atau
organisasi. Selain itu, teknologi digunakan untuk memperluas kemampuan kita,
dan yang membuat orang-orang sebagai bagian paling penting dari setiap sistem
teknologi.
Teknologi juga
merupakan aplikasi dari sains untuk memecahkan masalah. Tapi apa yang harus
kita ketahui adalah bahwa teknologi dan sains adalah subyek yang berbeda yang
bekerja dari tangan-ke-tangan untuk menyelesaikan tugas tertentu atau
memecahkan suatu masalah tertentu.
c. Kaitan Ilmu Pengetahuan & Teknologi
Teknologi dalam perkembangannya selalu
berhubungan dengan ilmu pengetahuan. Seiring berjalannya waktu dan makin
cepatnya daya pikir manusia yang semakin modern maupun canggih perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi
tidak lepas akan kemajuan - kemajuannya yang semakin pesat mendunia. Ilmu pengetahuan
telah menjadi perintis dalam membuat kemajuan teknologi menjadi lebih pesat
dan tak terbayangkan kemajuannya pada seperti saat ini yang melampaui batas - batas praktis
imajinasi yang sulit dijangkau pikiran.
Teknologi merupakan buah pemanfaatan ilmu pengetahuan.
Teknologi memanfaatkan (menerapkan) ilmu pengetahuan yang ada untuk
menyelesaikan masalah (menjawab persoalan).Pemanfaatan ilmu pengetahuan, meskipun terdengar baru, pada dasarnya adalah
hal yang telah sangat lama kita (manusia) lakukan. Bahkan penerapan ilmu
ini dapat dikatakan sebagai salah satu keunggulan utama kita sebagai manusia,
yang menyebabkan kita berada ditingkat teratas pada piramida rantai
makanan. Kemampuan kita dalam berinovasi seperti dengan mengikatkan batu ke kayu untuk dijadikan senjata ialah
hal utama yang menyebabkan kita unggul dibandingkan spesies lainnya.
2. a. Rasionalitas
Tindakan yang spontan oleh teknik diubah menjadi
tindakan yang direncanakan dengan perhitungan rasional.
b. Artifisialitas
Selalu
membuat sesuatu yang buatan atau tidak alamiah
c. Otomatisme
Dalam
hal metode, organisasi dan rumusan dilaksanakan secara otomatis
d. Monisme
Semua
teknik bersatu, saling berinteraksi dan saling bergantung
e. Universalisme
Teknik melampaui batas-batas kebudayaan dan
idiologi, bahkan dapat menguasai kebudayaan
f. Otonomi
Teknik berkembang menurut prinsip-prinsip sendiri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar